19 November, 2008

Tips Kecantikan Seputar Perawatan Wajah

Hampir semua wanita selalu memperhatikan penampilannya terutama penampilan kulit wajahnya, jika kulit wajah kita kusam atau banyak jerawat tentunya tidak sedap dipandang mata, apa saja yang perlu kita perhatikan untuk merawat wajah kita:
1. Setiap ada acara pesta atau sekedar jalan-jalan kita selalu memakai foundation supaya make up kita lebih bagus menempelnya dan lebih tahan lama, yang perlu diperhatikan setiap kali memakai foundation jangan menggunakan puff (rembuk) sebab puff merupakan sarang bakteri atau jamur jika tidak steril apalagi foundation cair sehingga puff kondisinya agak basah.
2. Untuk menjaga kelembaban bibir supaya bibir tidak mengelupas maka jangan lupa mengoleskan vitamin bibir sebelum memakai lipstik(ingat vitamin bibir berbeda dengan lip gloss) terutama jika anda memakai lipstik tahan lama sangat disarankan untuk memakai vitamin bibir terlebih dahulu. Lipstik tahan lama mempunyai zat warna yang tinggi.

3. Jangan terlalu sering ganti produk perawatan wajah, jika sudah cocok dengan satu produk lebih baik tetap pada produk itu meskipun banyak iklan yang menarik, kebiasaan ganti produk perawatan wajah bisa merusak jaringan kulit wajah sehingga bisa timbul sprooten atau flek.
4. Sebaiknya penggunaan blush on dibatasi, gunakan bila memang perlu seperti ke pesta, zat pewarna blush on bisa menutup pori-pori wajah sehingga menyebabkan kulit wajah kusam atau menebal.
5. Jika anda sedang dalam masa perawatan wajah, usahakan semua yang menempel pada wajah anda dalam kondisi steril sehingga produk perawatan bekerja maksimal, misalnya handuk untuk wajah sebaiknya disendirikan dan juga sarung bantal, sarung guling dan sprei sering diganti sebab jika kondisinya kotor dan saat kita tidur wajah kita menempel pada sarung yang kotor maka kuman bisa bersarang pada wajah kita dan produk perawatan kita tidak bekerja maksimal
6. Untuk kulit berminyak atau berjerawat sebaiknya tidak mengkonsumsi vitamin E, apukat, mangga, durian, coklat, mente, kacang dan srikaya untuk menghindari tumbuhnya jerawat.
7. Jika merawat wajah berjerawat sebaiknya gunakan produk perawatan yang bisa menyembuhkan jerawat sampai ke akarnya bukan hanya pada lapisan luar saja.
8. Untuk kulir normal, normal cenderung kering dan kulit kering saat membersihkan wajah sebaiknya jangan menggunakan air panas atau hangat supaya kandungan minyak tidak hilang dan menyebabkan wajah semakin kering
9. Gunakan tabir surya jika anda terpapar panas matahari, kompor atau oven dan juga pada ruangan ber-AC untuk melindungi lapisan kulit anda dari kekeringan dan menghindari keluarnya sprooten dan flek.
10. Setelah beraktivitas diluar yang terkena panas (matahari, kompor, oven dan sebagainya) sebaiknya tunggulah 15-20 menit sebelum membasuh muka anda
11. Untuk kulit berminyak penggunaan tabir surya jangan yang terlalu tinggi kadar SPF-nya ini akan membuat kulit anda semakin bermintak dan jerawat bisa tumbuh subur
12. Jika anda memakai produk perawatan usahakan produk tersebut menempel pada kulit wajah minimal 7 jam supaya bisa berkerja sempurna
13. Biasakan mempunyai 2 puff (rembuk), jadi saat yang satu dicuci anda bisa memakai satunya, usahakan puff bedak sesering mungkin dicuci untuk menghindari tumbuhnya jamur dan kuman
14. Jika tidak ada acara sebaiknya hindari pemakaian make up, ini untuk memberikan waktu pada kulit wajah untuk bernapas.
15. Untuk melembabkan kulit kering gunakan Collagen, produk ini untuk tipe kulit kering saja.
16. Bersihkan kulit wajah anda dengan rutin supaya tidak terjadi penumpukan kulit mati sehingga membuat wajah terlihat kusam atau menebal. Jika kulit wajah anda terlanjur kusam sebaiknya lakukan perawatan terlebih dahulu ke salon atau dokter kecantikan setelah itu baru anda bisa melakukan perawatn sendiri di rumah
17. Untuk menghindari penuaan dini konsumsi air putih, buah dan sayur dan lakukan masker dan peeling secara rutin. Banyak orang berpendapat jika terus-terusan peeling maka kulit wajah bisa tipis, ini tidak benar, yang benar adalah kulit mati terkelupas sehingga kita merasa kulit wajah kita tipis. Anda tidak perlu kuatir meskipun kulit mati dikeupas habis maka dia akan digantikan dengan kulit yang sehat.
18. Setiap kali membersihkan wajah dengan susu pembersih (cleansing milk) gunakan tissue wajah jangan kapas sebab kapas mempunyai tingkat kerapatan yang tinggi (halus) sehingga daya angkat terhadap kotoran kurang.

0 comments:

Post a Comment

blogger templates 3 columns | Make Money Online