20 December, 2008

Mengapa pasangan bersikap seenaknya

Dalam menjalin hubungan jika didasari rasa pengertian pastilah sangat nyaman untuk dijalani, tapi sayangnya tidak semua orang beruntung, ada banyak yang merasa dimanfaatkan oleh pasangannya.
Jika anda mengalami hal ini langkah pertama yang harus anda ambil adalah instrospeksi diri sebab sikap pasangan yang semena-mena tidak mungkin bisa terjadi jika kita tidak mengijinkannya.
Oleh sebab itu jujur terhadap diri sendiri sangatlah penting, jangan selalu menutupi perasaan anda hanya karena anda takut diputus, jika pasangan bersikap seenaknya anda harus berani mengutarakan keberatan anda dengan sikap seperti ini maka pasangan anda tidak akan bersikap seenaknya terhadap anda.
Hargailah diri anda supaya pasangan anda bisa menghargai anda, jika anda sendiri tidak bisa menghargai diri anda sendiri bagaimana mungkin anda berharap orang lain akan menghargai anda.
Yang terpenting dalam mempertahankan suatu hubungan adalah rasa pengertian satu sama lain. Jika pasangan anda tidak mau mengerti dan tidak mau menghormati prinsip anda berarti dia bukanlah orang yang tepat untuk anda.

5 comments:

Anonymous said...

infrmai yg mnrik nih dan brmnfaat.. plg gak sblum nkah sya dah ada bkal... :)

Anonymous said...

mank situ dah nikah?

Anonymous said...

Hi Sam... seneng dech kamu mau mampir... emang kalau belum nikah gak boleh ya bikin artikelnya :-( anyway aku udah nikah kok jadi boleh donk bikin artikelnya :-)

Anonymous said...

ooo...dah nikah...selamat menempuh lembaran hidup baru...semoga hidup bersama sampai tua dan dikarunia banyak anak.

agatha said...

Makasih ya semoga doanya didengerin ama yang diatas.

Post a Comment

blogger templates 3 columns | Make Money Online